Sementara itu, langkah serupa juga dilakukan oleh manajemen The Park Mall Solo Baru. Public Relations The Park Mall Solo Baru Christina Tri M mengatakan saat ini pengunjung masih belum bergejolak dan diharapkan tetap aman terkendali.

“Selain meningkatkan keamanan dari sisi internal, kami juga dibantu oleh kepolisian yang sudah berpatroli sejak pagi. Petugas keamanan yang ada di pintu depan maupun pintu masuk area parkir juga kami minta untuk lebih waspada dan jeli dalam melihat gerak-gerik yang mencurigakan,” katanya.

Senada, Public Relations Solo Grand Mall Ni Wayan Ratrina mengatakan sejauh ini arus keluar masuk pengunjung juga masih stabil.

“Harapan kami kondusif terus. Kami juga berupaya meningkatkan keamanan, mobil yang masuk ke area mal ada pemeriksaan secara detail. Selanjutnya untuk pengunjung yang membawa tas juga diperiksa dengan teliti,” katanya.

Ant

(Wisnu)

Artikel ini ditulis oleh:

Antara