Anies-Sandi

Jakarta, Aktual.com – Budayawan Betawi, Ridwan Saidi berharap pasangan Anies-Sandi mampu memenangkan pilkada DKI Jakarta pada pemilihan tahap kedua, 19 April nanti.

Dia menggantungkan harapannya, jika pada pasangan nomor urut 3 itu menjadi pengambil kebijakan di DKI Jakarta, dia yakin pasangan itu mampu membenah kerusahan yang dilakukan Ahok selama menjadi Gubernur Jakarta.

“Kalau Anies-Sandi terpilih, saya minta tertibkan kerusakan-kerusakan yang dilakukan oleh Ahok. Kayak apa pasar ikan kampung akuarium sekarang? Kita minta tertibkan kerusakan Jakarta,” katanya di Jakarta, Minggu (2/4).

Dia bikin reklamasi, itupun telah mengatakan ini dasar hulumnya tidak ada dan sk sk yang telah mereka buat tentang teklamasi batal.

Tak lupa, dia meminta Anis-Sandi menghentikan proyek pengembangan properti melalui lahan reklamasi dengan mengorbankan kepentingan umum.

“Dirusak seluruh pantai. Nelayan tidak bisa mencari nafkah dan sitem petahanan angkatan laut kita terganggu. Jadi tugas Anis-Sandi untuk menata ulang reklamasi, sebab reklamasi yang dilakukan oleh ahok, jelas melanggar undang-undang,” ujarnya.

Dia menambahkan, menurutnya perusahaan pengembangan Agung Podomoro Land (APL) telah penyalahgunakan makna reklamasi, jelas-jelas tuturnya; bahwa pemaknaan reklamasi ditempatkan sebagi upaya perbaikan lingkungan, namun nyatanya malah proyek APL tersebut akan menjadi sumber masalah baru bagi lingkungan.

“Itu bukan reklamasi. Reklamasih adalah menimbun tanah dan memperpanjang pantai, dan di atas tanah timbunan itu tidak boleh dibangun bangunan (bisnis properti). Ini dibut pulau A, B, C, D, emangnya kita ikut pemberantasan buta huruf apa? Yang benar donk kasih nama,” tandasnya.

Laporan: Dadangsah Dapunta

Artikel ini ditulis oleh:

Dadangsah Dapunta
Arbie Marwan