Bandung, Aktual.com – Pemerintah Kota Bandung akan menutup sementara Jalan Cihampelas. Penutupan dilakukan, Selasa (8/11) pagi hingga sore hari dan malam hingga pagi hari keesokan harinya.

Itu dilakukan sebagai upaya memperlancar pembangunan jalan layang bagi pejalan kaki (skywalk) dengan panjang sekitar 500 meter salah satu pusat perbelanjaan di Kota Bandung ini.

Sekretaris Dinas Bina Marga dan Pengairan Kota Bandung, Agoes. S Sjafroedin mengatakan, saat ini pengerjaan sudah berjalan selama sebulan terakhir dan mencapai tahap pemasangan tiang pancang.

“Kita kejar terus untuk target selesai Desember mendatang. Sementara kita akan alihkan ke Jalan Bapak Husen,” katanya di Balai Kota Bandung, Senin (7/11).

“Rencananya besok (Selasa 8/11/2016) lalu lintas akan di stop sejak pukul 08.00 – 17.00 WIB dan pada malam hari pada pukul 23.00 – 05.00 WIB tapi kita masih lakukan pembahasan untuk kepastiannya (penutupan jalan) sore ini,” lanjutnya.

Skywalk Cihampelas merupakan sebuah inovasi dari Pemkot Bandung untuk menata keberadaan Pedagang Kaki Lima. Nantinya para pkl yang biasa berjualan di area pusat perbelanjaan akan dipindahkan di sepanjang jalan skywalk.

Proyek ini menghabiskan dana sebesar Rp 43 miliar dan akan dimulai sekitar 250 meter sebelum dan sesudah Mall Cihampelas Walk.

(Laporan: Muhammad Jatnika)

Artikel ini ditulis oleh:

Eka