Surabaya, Aktual.com – Kepala Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat (BPB Linmas) Kota Surabaya Eddy Christijanto, menduga amblesnya jalan raya Gubeng Surabaya Jawa Timur, akibat pembangunan proyek didekat lokasi kejadian.

“Di sekitar itu kan ada pembangunan ‘basement’. Kemungkinan cara mengeruknya dengan menggunakan semprotan air sampai dalam sehingga membuat jalan ambles,” katanya di Surabaya, Rabu (19/12).

Selain itu, relawan Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kota Surabaya Tri Suwandayono, juga menduga jalan ambles tersebut akibat proyek pembangunan di sekitar lokasi.

“Kami belum tahu apakah ini karena proyek yang ada di sekitar atau tidak,” katanya.

Jalan Raya Gubeng tepatnya di sekitar Rumah Sakit Siloam atau dekat kantor BNI Gubeng arah Jalan Sumatera mendadak ambles dengan kedalaman sekitar 15-20 meter dan lebar 25-30 meter. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 21.45 WIB.

Artikel ini ditulis oleh: