Bekasi, Aktual.com – PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat volume arus balik Lebaran 2018 di Jalan Tol Jakarta-Cikampek sejak Selasa (19/6) hingga Rabu siang mencapai 133.001 unit kendaraan atau rekor tertinggi selama ini.
“Pada H+4 Lebaran 2018 atau Selasa (19/6), ada peningkatan jumlah kendaraan sebanyak 82 persen dari volume lalu lintas harian normal Tol Jakarta-Cikampek sebanyak 71.398 kendaraan,” kata Humas Tol Jakarta-Cikampek Irwansyah di Bekasi, Jabar, Rabu (20/6).
Menurut dia, jumlah ini merupakan lalu lintas tertinggi arah Jakarta, yang pernah dilayani Jasa Marga melalui Gerbang Tol Cikarang Utama selama ini.
Arus balik mudik Lebaran tersebut mengalami peningkatan signifikan, bahkan melebihi prediksi Jasa Marga.
“Berdasarkan data yang kami peroleh tercatat ada 133.001 kendaraan melintasi Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta melalui GT Cikarang Utama sejak Selasa pagi sampai Rabu pagi,” ujarnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara