Palangkaraya, Aktual.com – Sejumlah kandidat ketua nama mulai bermunculan jelang pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Kalimantan Tengah, 15 Oktober 2016 mendatang. Salah satunya adalah mantan Ketua Golkar Kotawaringin Barat, H Ruslan AS.
Namanya bahkan disebut-sebut sebagai kandidat kuat sebagai Ketua DPD Golkar Kalteng Periode 2016-2019. Dikutip dari kalteng.prokal.co, Selasa (4/10), kandidat lain yang juga mempunyai kans besar memenangkan regenerasi kepemimpinan Golkar Kalteng adalah H Muhtarudin Jauhari.
Muhtarudin merupakan Plt Golkar Kalteng saat ini setelah ditunjuk DPP Golkar. Ia mengisi kekosongan kursi Ketua yang ditinggalkan Abdul Razak karena masa kepengurusannya telah habis pada Juli 2016 lalu. Terakhir ada nama Bupati Kapuas Ben Brahim yang digadang-gadang bakal meramaikan Musda.
Sekretaris Panitia Musda Golkar Kalteng, Yurikus Dimang, mengatakan, dari sejumlah nama yang dikabarkan bakal maju dan mempunyai kans besar memang ada nama H Ruslan AS. Akan tetapi ia juga menekankan bahwa kandidat lainnya juga mempunyai kans yang sama.
“H Ruslan politisi senior yang kredibilitasnya sudah tidak diragukan lagi. Jadi wajar, jika beliau digandang-gandang sebagai ketua,” jelasnya.
Ditambahkan Yurikus yang juga mantan Ketua Golkar Palangka Raya , kepengurusan DPD Golkar Kalteng 2016-2019 diharapkan tetap mengedepankan soliditas kader-kader partai berlambang beringin. Karena itu pada Musda 15 Oktober nanti panitia akan mengundang semua kader potensial untuk bersama-sama membangun Golkar di Kalteng.
“Makanya dalam musda nanti, kami mengundang semua kader potensial. Kami akan melakukan rekonsiliasi total. Dengan kebersamaan kita bisa mengejar ketertinggalan,” demikian Yurikus.
Artikel ini ditulis oleh: