Deklarasi bergabungnya Partai Rakyat Berdaulat (PRB) ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di kantor DPP PPP, Jakarta, Selasa (5/6). AKTUAL

Jakarta, Aktual.com – Partai Rakyat Berdaulat (PRB) resmi bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Penggabungan ini dideklarasikan secara resmi di kantor DPP PPP di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (5/6).

Ketua Umum PPP, M. Romahurmuziy menyambut baik bergabungnya PRB dengan partai yang dipimpinnya.

“Puji dan syukur kepada Allah SWT yang telah menggerakkan hati para pengurus PRB untuk bergabung dengan PPP,” ujarnya dalam kesempatan tersebut.

Pria yang akrab disapa Romi ini mengatakan, bergabungnya PRB dengan PPP merupakan komitmen partainya dalam melakukan perekrutan calon legislatif (caleg) dari orang-orang yang sebelumnya belum tergabung dalam partai yang dipimpinnya, guna mencapai tiga besar dalam Pemilu nanti.

Untuk mencapai target itu, tambahnya, PPP pun membuka 40% kursi pencalonan kepada ‘pihak luar’, termasuk PRB.

“PRB memiliki nilai lebih karena dibangun di atas solidaritas para kontraktor yang bersama-sama membuat partai dan sekarang bergabung kepada PPP tentu kami merasa terhormat karena dapat tambahan profesional,” jelas Romi.

Namun demikian, Romi menegaskan jika para kader PRB nantinya harus terdaftar sebagai anggota partainya untuk bisa maju sebagai caleg.

“Sudah pasti karena kan ketika mereka lebur (ke PPP), enggak ada lagi warna partainya, yang ada warna partai PPP. Badan hukum PRB sendiri pun ketika melebur ke PPP sudah otomatis menjadi anggota PPP,” jelasnya.

“Dan abis lebaran nanti ppp akan lakukan revitalisasi terhadap kader baru dari PRB,” sambung pria yang juga menjadi anggota DPR RI ini.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal PRB, Ali Sya’roni menjelaskan bahwa bergabungnya partai berlambang bintang sembilan itu dengan PPP salah satunya adalah kepemimpinan Muhammad Romahurmuziy.

“Kami meyakini bahwa masih ada partai politik yang dipimpin oleh putra-putri terbaik bangsa untuk kebaikan bangsa Indonesia. Harapan itu kami dapat dari Partai Persatuan Pembangunan yang nasionalis religius,” jelas Ali.

Dia pun menginstruksikan pengurus PRB daerah untuk ikut bergabung dengan PPP. Dia juga mewajibkan para pengurus PRB daerah ikut membantu PPP untuk menjadi partai pemenang Pemilu 2019.

“Jadikan PPP sebagai rumah bersama,” ajaknya.

Hadir dalam deklarasi itu, Ketua Umum PRB, Rahmatullah dan Ketua Umum PPP, Muhammad Romahurmuziy.

Dalam sambutannya, Rahmatullah menjelaskan bahwa pihaknya ikut bergabung dengan PPP juga karena melihat sosok Romahurmuziy yang begitu bersahaja.

“Saya sangat sepakat dengan Pak Jokowi. Santri intelektual, yang kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas,” ujar pria yang akrab disapa Rahmat ini.

Artikel ini ditulis oleh:

Teuku Wildan