Jakarta, Aktual.com — Menjelang perayaan maulid Nabi, Polresta Cirebon, Jawa Barat, memperketat keamanan guna memperlancar acara yang digelar oleh pihak Keraton yang ada di Cirebon.

“Kami perketat lagi keamanan untuk acara maulid Nabi yang digelar oleh pihak keraton,” kata Kapolresta Cirebon AKBP Eko Sulistiyo Basuki di Cirebon, Jumat (18/12).

Dia mengatakan, memperketat keamanan itu bertujuan agar semua acara yang digelar oleh pihak keraton dan masyarakat berjalan lancar.

Dia menuturkan untuk keamanan maulid, dimulai pada hari ini yaitu tanggal 18 sampai 23 Desember, dimana porsonil sudah disiagakan dibeberapa titik, baik itu untuk menertibkan lalu lintas maupun penjagaan keamanan.

“Kami terjunkan personil mulai hari ini untuk mengamankan wilayah keraton yang ada dan juga untuk memperlancar kendaraan yang menuju ke Keraton,” ujar dia.

Untuk personil yang dikerahkan berjumlah 450 personil dari pihak Polresta saja dan juga ditambah dengan keamanan dari TNI serta masyarakat setempat.

“Untuk keamanan sendiri dari beberapa unsur yang ada seperti Polri, TNI dan Organisasi Masyarakat yang ada,” ujarnya.

Sementara itu untuk operasi lilin dan Tahun baru 2016 dilaksanakan selama 10 hari, yaitu dimulai tanggal 24 Desember 2015 sampai 2 Januari 2016 Dan dengan demikian pihaknya berharap, agar bisa menjaga keamanan di wilayahnya. “Kami juga mengadakan operasi lilin dan tahun baru selama 10 hari,” kata dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu