Jakarta, Aktual.co — Deputi Pencegahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Johan Budi Sapto Prabowo telah melayangkan surat pengunduran diri sebagai Juru Bicara di lembaga yang dipimpin Abraham Samad Cs itu.
“Surat resmi itu sudah saya layangkan ke Pimpinan KPK,” ujar Johan Budi saat dikonfirmsi wartawan, Jakarta, Senin (5/1).
Dia mengaku, bahwa surat resmi pengunduran dirinya itu sudah diajukan ke Pimpinan KPK. Meski begitu, surat pengunduran diri yang telah dilayangkannya sejak awal Januari ini belum mendapat jawaban dari pimpinan lembaga Superbody itu.
Sebelumnya, Johan Budi pada Juli 2011 lalu, sempat menyatakan mundur dari jabatannya sebagai juru bicara KPK. Hal ini disebabkan ia dituding oleh mantan Bendahara Umum Partai Demokrat yang telah menjadi terpidana kasus suap wisma atlet Muhammad Nazaruddin, ikut dalam pertemuan di Hotel Formula One Cikini bersama Direktur Penyidikan Ade Raharja.
Selain hal yang mendasari dirinya ingin mundur, Johan juga mengaku bahwa dirinya agar bisa lebih fokus menjalani proses seleksi calon pimpinan KPK yang tengah diikutinya.
Namun, pimpinan KPK saat itu, Busyro Muqaddas secara tegas menolak pengunduruan diri Johan Budi dan bertahan sebagai Jubir KPK.
“Aku sudah beberapa kali minta diganti (sebagai Jubir KPK), dan sekarang sudah waktunya,” tutup Johan.
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby