Presiden Joko Widodo menjawab pertanyaan wartawan dalam wawancara khusus dengan Kantor Berita Antara, di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (8/7). Presiden Jokowi membahas sejumlah isu, antara lain pertumbuhan ekonomi, potensi investasi, serta toleransi dan persatuan bangsa. ANTARA FOTO/Rosa Panggabean/pd/17.

Jakarta, Aktual.com – Presiden Joko Widodo meyakini produk sepatu sneaker lokal berkualitas unggul sehingga mampu bersaing di pasar global.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Sabtu, menyebutkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Sabtu sore mengunjungi pameran sepatu sneaker yang digelar di mal yang berada di kawasan Senayan, Jakarta.

Selain untuk meluangkan waktu berakhir pekan bersama keluarga, Kepala Negara menggunakan kesempatan tersebut untuk melihat perkembangan pasar dan industri sepatu khususnya sneaker di Tanah Air.

“Ya ini saya ingin melihat tren. Tren pasar seperti apa? Tren sepatu seperti apa?” ujar Presiden kepada para jurnalis.

Meskipun masih didominasi produk luar negeri, Presiden yakin produk sneaker Indonesia lebih unggul sehingga mampu bersaing di pasar internasional.

“Ada juga tadi yang ‘hand made’ misalnya, ada juga bentuk produksi yang saya lihat juga bagus,” ungkapnya.

Selain unggul dari segi kualitas, harga yang ditawarkan juga lebih kompetitif. Hal tersebut menurut Presiden akan semakin menambah nilai jual produk sneaker Indonesia.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby