Lubuk Pakam, Aktual.com – Kereta api pengangkut barang jurusan Belawan-Tebing Tinggi tergelincir dari rel di Desa Pagar Jati Kecamatan Lubuk Pakam Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Rabu (30/9) sekitar pukul 04.30 WIB.
Kepala Sub Bidang Penerangan Masyarakat Bidang Humas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan di Medan, mengatakan meski tergelincir dari relnya tetapi tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu.
Namun, untuk sementara pemberangkatan kereta api dari Kota Medan dibatalkan karena peristiwa tergelincirnya kereta api dengan tujuh gerbong tersebut.
Hingga Rabu pagi, satu unit gerbong telah berhasil diangkat dan diletakkan kembali ke jalur semula.
“Diperkirakan pengerjaannya baru akan selesai sekitar pukul 12.00 WIB,” katanya.
Pihak kepolisian mencatat peristiwa tersebut murni kecelakaan dan belum menemukan adanya kemungkinan lain.
“Hanya tergelincir, murni kecelakaan,” kata mantan Kapolres Nias Selatan tersebut.
Artikel ini ditulis oleh: