Jakarta, Aktual.co — Kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), yang juga anggota DPR RI  Masinton Pasaribu menyebut Menteri BUMN Rini Soemarno dan Menteri Sekretaris Kabinet Andi Widjojanto sebagai komprador.
“Rini Soemarno hidup dari satu penguasa ke penguasa lain, bahasa gamblangnya adalah operator yang jalankan kepentingan asing, kompradorlah, agen asing,” kata Masinton di Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (5/2).
Selain komprador, kedua orang itu juga mendistorsi informasi yang masuk ke presiden. Akibatnya, presiden dijauhkan dari partai, rakyat dan relawan.
“Kader-kader partai minta kedua orang itu dievaluasi, kongkritnya diganti agar apa yang disampaikan presiden sampai ke rakyat,” imbuhnya.

Artikel ini ditulis oleh: