“Masakan Minang kaya akan beragam bumbu dan rasanya enak, bahkan untuk ayam goreng Padang rasanya lebih enak ketimbang yang ada,” katanya.

Ia menyampaikan saat ini tengah menulis buku tentang masakan Indonesia mulai dari Jawa, Bali, Sumatera, dan Sulawesi. “Oleh sebab itu saya sengaja berkunjung ke nusantara untuk belajar dan melihat langsung masakan setempat,” kata dia.

Sementara itu, pegiat kuliner Minang Dian Anugrah mengatakan awalnya ia mendapat informasi dari Wiliam Wongso ada chef Lara dari London ingin belajar masakan Minang.

“Ini kehormatan bagi saya dan akhirnya kami berjumpa dan membuat 10 sampai 12 menu hari ini,” kata dia.

Ia mengatakan sebenarnya masakan Minang membuatnya mudah dan didukung oleh bumbu terbaik yang tumbuh di Sumatera Barat. “Cabai merah Sumbar dari darek kualitasnya bagus, kelapa juga menghasilkan santan yang baik,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid