Sejumlah penumpang saat akan menaiki kereta di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Jumat (22/12/2017). Selama libur Natal dan Tahun Baru PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat jumlah penumpang mengalami peningkatan hingga 10%. Dari jumlah tersebut, tiket keberangkatan baik dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen pun habis terjual. AKTUAL/Tino Oktaviano

Jakarta, Aktual.com – PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyiapkan sekitar 1.400 petugas untuk menjaga titik rawan di seluruh lintasan kereta api.

“Sebelumnya kami juga sudah melakukan pengecekan di jalur utara dan selatan untuk memastikan kesiapan stasiun. Sejauh ini masih aman,” kata Direktur Utama PT KAI (Persero) Edi Sukmoro, Kamis (27/12).

Ia mengatakan untuk titik rawan tersebut, di antaranya untuk aspek teknis karena longsor, banjir, dan ambles. Sedangkan dari sisi non teknis seperti perlintasan sebidang.

“Selain mengerahkan petugas KAI, kami juga bekerja sama dengan pihak terkait menyiagakan lebih dari 6.000 polisi dan TNI dalam rangka ikut melakukan pengamanan,” katanya.

Ia mengatakan upaya tersebut dilakukan setiap memasuki libur panjang, termasuk libur Natal dan Tahun Baru 2019.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid