Malang, Aktual.co — Harapan Persela Lamongan untuk maju ke babak Semifinal Indonesian Super League sudah pupus. Kekalahan telak dari Arema dengan skor 4-0, Sabtu (25/10) malam di Stadion Kanjuruhan, semakin menghempaskan asa tim Laskar Joko Tingkir itu.
Meski sudah pupus harapan, namun, Pelatih Kepala Persela Lamongan, Eduard Tjong, mengaku masih bertekad mengalahkan Persipura Jayapura di laga akhir.
“Kami tetap akan menghadapi Persipura dengan skuad inti,” kata Eduard Tjong, usai pertandingan.
Kemenangan itu, lanjut Eduard, bakal dihadiahkan kepada suporter, sebab, kemenangan saat menjamu Persipura di kandang sendiri menjadi akhir indah bagi Roman Golian dkk.
“Jika menang bisa menjadi hadiah buat suporter apalagi saat ini kondisi minus gol,” imbuhnya.
Menanggapi pertandingan kontra Arema, Eduard mengaku kalau anak asuhnya, kalah kualitas dengan tim Singo Edan. Gol cepat Christian Gonzales, bukanlah penyebab utama kekalahan Persela lantaran kondisi mental mereka sudah drop.
“Kalau pasca kebobolan, lalu kebobolan lagi baru kita habis, kita masih beri perlawanan ke Arema,” pungkasnya.