Jakarta, Aktual.com – Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat Brigjen Pol Umar Septono menyatakan situasi keamanan di wilayah hukum setempat menjelang rencana aksi super damai 212 kondusif.
“Sampai sejauh ini kondisi keamanan masih kondusif,” kata Umar Septono di Mataram, Selasa (29/11).
Terkait dengan aksi 212 di wilayah NTB, Umar mengaku belum menerima laporannya. Meski demikian, dia tidak melarang jika nantinya akan ada aksi turun ke jalan dari masyarakat.
“Silahkan menyampaikan aspirasi, tentunya dengan tertib dan jangan sampai mengganggu kenyamanan masyarakat lain,” ujarnya.
Sehubungan dengan aksi 212 ini, Polda NTB bersama aparatur TNI dan pemerintah daerah, pada Selasa pagi telah menggelar pasukan yang ditujukan untuk pengamanan.
Walaupun belum adanya laporan terkait aksi 212 di wilayah setempat, pihaknya tetap mengantisipasi kondisi terburuk dengan mengoptimalkan pengamanan di lapangan.
“Estimasi terburuk tetap menjadi prioritas, dengan begitu kita setidaknya sudah siap mengantisipasi situasi yang berkembang di masyarakat,” katanya.
Aksi 212 merupakan tindak lanjut aksi 411 terkait kasus dugaan penistaan agama yang dituduhkan kepada Gubernur nonaktif DKI Jakarta Tjahja Purnama atau yang kerap disapa Ahok.
(Ahok)
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby