Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti (kedua kiri) berbincang dengan anggota Komisi III di sela-sela rapat kerja di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (20/4). Kapolri mengajukan penambahan anggaran untuk sejumlah badan di bawah Polri, diantaranya penambahan anggaran sebesar Rp 1,3 triliun bagi Detasemen Khusus 88 Antiteror. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/Spt/16

Jakarta, Aktual.com- Presiden Joko Widodo memberikan empat tanda jasa kepada Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti yang disematkan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo.

Acara penyematan bintang Yudha Dharma Utama dari Panglima TNI, Bintang Eka Paksi Utama dari TNI AD, Bintang Jalasena Utama dari TNI AL, dan Swabhuana Paksa utama dari TNI AU yang di langsungkan di Ruang Hening, Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (1/7).

“Ini baru pertama kali Kapolri menerima empat bintang tanda jasa sekaligus. Dan perlu saya sampaikan bahwa ini merupakan keputusan Presiden RI yang diberikan kepada Kapolri Jenderal Badrodin Haiti terhadap jasa-jasanya atas pembangunan TNI, baik di darat, laut dan udara yang melebihi panggilan tugas dan secara nyata dirasakan,” ujar Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo.

Menurut Gatot, sinergitas dan kerja sama yang dibangun institusi TNI dan Polri cukup baik, bahkan momentum menjadi tidak terlupakan lantaran diberikan bertepatan pada HUT Polri ke 70.

“Itu merupakan kerja sama yang baik dalam bentuk soliditas dalam melaksanakan tugas sehari-hari maupun dalam bentuk operasi. Saya hanya melaksanakan saja karena seharusnya presiden yang menyerahkan tanda jasa ini. Ini merupakan kebahagiaan dan kebanggaan bagi saya karena ini bertepatan dengan HUT Polri Ke-70,” ucapnya.

Di tempat yang sama, Kapolri Jenderal Badrodin Hati mengucapkan rasa terima kasih atas pemberian penghargaan bintang tanda jasa. Penghargaan ini di dapat berkat sinergi dan solidaritas anggota polri.

“Ini merupakan wujud penghargaan untuk Kapolri tetapi seluruh tanda jasa ini bukan untuk kapolri saja, namun untuk seluruh prajurit Polri karena kita sudah bekerja sama cukup baik dimana saling membantu satu sama lain baik didalam penugasan operasi termasuk juga di dalam pembuinaan personel dan juga kegiatan sehari hari. Sehingga tercipta suatu hubungan yang harmonis sampai ketingkat bawah,” kata Badrodin.

Oleh karena itu, dirinya mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada Panglima TNI, KSAD Jenderal TNI Mulyono, KSAL Laksamana TNI Ade Supandi dan KSAU Marsekal TNI Agus Supriatna.

“Mudah-mudahan kerja sama antara TNI dan Polri seterusnya dapat dipertahankan dan ditingkatkan,” pungkasnya.

Acara disaksikan pewira tinggi di jajaran TNI dan Polri, turut hadir dalam acara KSAL Laksamana Ade Supandi, KSAU Marsekal Agus Supriatna, dan KSAD Jendral Mulyono yang juga ikut menyematkan bintang tanda jasa

Artikel ini ditulis oleh:

Antara