Cairo, Aktual.com – Mesir melaporkan 495 kasus virus corona baru pada Jumat (8/5), yang merupakan pertambahan tertinggi hariannya hingga kini saat jumlah kematian akibat COVID-19 terkonfirmasi oleh kementerian kesehatan meningkat lebih dari 500.
Total jumlah kasus corona yang dikonfirmasi oleh kementerian itu berjumlah 8.476 sementara 21 kematian baru yang diumumkan pada Jumat (8/5) menjadikan total kematian sebanyak 503.
Mesir melonggarkan sejumlah pembatasan yang ditujukan untuk menghambat penyebaran corona menjelang bulan suci Muslim Ramadhan akhir bulan lalu, sedikit memperpendek jam malam.
Para pejabat mengisyaratkan bahwa negeri itu dapat secara berangsur-angsur mulai kembali ke kondisi normal pada Juni, tapi juga mengatakan pihak berwenang siap menerapkan kembali pembatasan jika penularan meningkat.
Pada Kamis Awad Tag el-Din, penasihat kesehatan presiden Mesir, mengatakan kepada wartawan bahwa 100.000 uji PCR untuk corona telah dijalankan di Mesir dan bahwa total sejuta tes telah dilakukan termasuk tes cepat dan pemeriksaan “CT scan”.
Reuters
Antara
Artikel ini ditulis oleh:
As'ad Syamsul Abidin