Jakarta, Aktual.com – Kepala Sub Bagian Humas Polresta Bekasi Kota AKP Siswo memperkirakan peristiwa kebakaran yang menghanguskan satu unit bangunan ruko di Bintara, Kecamatan Bekasi Barat, Jumat (13/11) malam akibat korsleting listrik.
“Kerugian materi dari kejadian itu sampai saat ini belum bisa ditaksir, namun penyebab kebakarannya berasal dari korsleting hubungan arus pendek listrik,” katanya di Bekasi, Sabtu (14/11).
Dalam peristiwa yang berlangsung sekira pukul 21.00 WIB, kata dia, ruko yang menjual produk cat di Jalan Raya Bintara 8 RT06/RW03, Nomor 71-A, Kelurahan Bintara, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi itu ludes terbakar.
“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Namun ruko beserta isinya ludes terbakar karena yang punya atas nama Nurzain sedang berada di luar kota,” katanya.
Dikatakan Siswo, toko cat itu dengan cepat terbakar akibat adanya kandungan tiner dalam cat serta anging yang berhenbus cukup kencang saat kejadian. (Baca: Hujan Gerimis, Toko Kimia Kebakaran di Bintara Bekasi).
Peristiwa kebakaran itu pada awalnya diketahui pemilik toko beras yang bersebelahan dengan ruko yang terbakar yakni Jhohan.
“Saat saksi Jhohan mengecek lokasi dan terjadi kebakaran, langsng dihubungi polisi dan tim pemadam kebakaran,” katanya.
Selanjutnya api berhasil dipadamkan sekira pukul 22.30 WIB dengan bantuan tiga unit armada pemadam milik Pemkot Bekasi.
Peristiwa itu saat ini sedang dalam penanganan polsek Bekasi Barat dengan memeriksa sejumlah saki terkait kejadian itu.
Artikel ini ditulis oleh: