Ilustrasi gambar (Ist)

Bandung, Aktual.com – Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Iwa Karniwa mengaku, telah menerapkan skema atau langkah konsinyasi untuk mempercepat proyek Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi tahap pertama yakni rute Ciawi-Cigombong.

“Saya menerima laporan dari Satuan Kerja Tol Bocimi bahwa jika langkah konsinyasi akan dilakukan di 89 bidang tanah di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor,” kata Iwa Karniwa di Bandung, Selasa (27/12).

Menurut dia, langkah konsinyasi tersebut akan dilakukan supaya pada awal 2017 proses pengerjaan fisik Tol Bocomi bisa dikebut pembangunannya. “Oleh karena itu, kami mendukung langkah konsinyasi ini karena tol Bocimi butuh percepatan.”

Dia menuturkan ke-89 bidang tanah ini terdiri dari 20 bidang di Kota Bogor dan 69 di Kabupaten Bogor dengan total luas 48,134 hektare dan bidang yang masuk ke pengadilan ini bagian dari 239 bidang tanah yang belum dibebaskan di tahap pertama tersebut.

“Sehingga dari 239 bidang ada 89 yang konsinyasi, ini langkah terakhir pembebasan.”

Untuk sisanya, lanjut Iwa pemilik 78 bidang seluas 30,133 hektare sudah memasuki tahapan pemberian ganti rugi, sementara 161 bidang seluas 6,1 hektare masih belum mendapatkan titik temu terkait ganti rugi.

“Dan di luar itu, pemerintah juga menghindari pembebasan lahan di 29 bidang seluas 3,8 hektare. Untuk yang divalidasi ada 43 bidang dengan luas 7,3 hektare. Itu data per 7 Desember 2016.”

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Wisnu