Jakarta, Aktual.com – Anggota tim pengawasan haji DPR RI Moh Nizar Zahro mengaku kecewa dengan pemerintah dalam menyelenggarakan pelaksanaan ibadah haji 2017 ini.

Pasalnya, selain permasalahan katering jamaah haji yang basi, hingga persoalan tempat jamaah yang jauh dari tempat inti ibadah, Nizar juga menemukan permasalahan seluruh armada bus yang digunakan jamaah.

“Padahal, sebelumnya pemerintah mengumumkan telah mengupgrade seluruh bus yang melayani jamaah haji Indonesia. Namun, sayangnya upgrade dilakukan tidak seragam baik dalam hal tahun produksi maupun asal pabrikan,” kata Nizar dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Minggu (27/8).

Sebagaimana diketahui, pemerintah mengatakan telah mengupgrade bus untuk jamaah haji dengan spesifikasi produksi tahun 2009 bermerk Mercy dan produksi 2013 hingga tahun 2016 bermerk China.

Ketidakseragaman upgrade yang dilakukan pemerintah tersebut, sambung dia, membuat tidak maksimalnya pelayanan terhadap jamaah dalam sektor transportasi.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang
Wisnu