Jakarta, Aktual.co — Tim Kejaksaan Agung (Kejagung) menggeledahsejumlah tempat, terkait kasus dugaan korupsi pengadaan bus TransJakarta di DinasPerhubungan DKI Jakarta tahun anggaran 2013. Sejumlah barang disita dari dua lokasi. “Hasilpenggeledahan di PT Korindo, yaitu tiga CPU dan dokumen terkait proyek. Sementara di PT Ifani Dewi disita satu laptop dan dokumenproyek, sertabukti pembayaran,” ujar Kapuspenkum Tony T. Spontana, saat dikonfirmasi Aktual.co, Minggu (2/11).

Penyidik gedung bundar melakukan penggeledahan itu di dua tempat, yaitu di kantor PTKorindo Motors di Wisma Korindo, Jl MT Haryono Kav 62, Jakarta Selatan, serta di PT Ifani Dewi,Jl Tebet Raya Dalam 153-A, Tebet Barat, Jakarta Selatan. Kedua tempatitu digeledah atas keterkaitan dengan para tersangka dari pihak rekanan proyek, yaitu Dirut PTKorindo Motors Chen Chong Kyong dan Direktur PT Ifani Dewi Agus Sudiarso.
Pada sidang di PN Tipikor, ada dua terdakwa dari Dishub DKI, yaitu Drajad Adhyaksa, yang merupakan Pejabat Pembuat Komitmen di SKPDDishub DKI Jakarta tahun anggaran 2013, dan juga Seyito Luhu selaku Ketua PanitiaPengadaan Barang dan Jasa di Dishub DKI. Kedua nama direktur itu disebut jaksa dalamdakwaannya.
Korindo merupakan penyedia barang pada pengadaan busway articulated paket I. Sementara,Ifani adalah penyedia barang pada pengadaan busway articulated paket V danbusway single paket II.
Jaksa juga menyebut keterlibatan Budi Susanto, Dirut PT Mobilindo ArmadaCemerlang,selaku penyedia barang pada pengadaan busway articulated paket IV. Selainitu, surat dakwaan menyebut keterlibatan mantan Kadishub DKI Udar Pristono, yang telah ditetapkan sebagaitersangka dan ditahan terkait perkara ini. Udar disidangkan dalam berkasterpisah.
Dalam surat dakwaan, jaksa menyebutkan kasus korupsi pengadaan Trans Jakarta pada 2013dilakukan secara bersama-sama oleh sejumlah pihak. Selain kedua terdakwa danUdar, jaksa menyebut keterlibatan Direktur Pusat Teknologi Industri dan SistemTransportasi BPPT Prof Prawoto. Badan yang dibawahi Prawoto disebut bertanggungjawab karena merupakan perencana dan pengendali teknis, serta pengawaspengadaan.

Artikel ini ditulis oleh: