Jakarta, Aktual.com — Tim Penyidik Satuan Tugas Khusus Penanganan dan Penyelesaian Perkara Tindak Pidana Korupsi (Satgassus P3TPK) Kejaksaan Agung (Kejagung), terus memantau perkembangan kasus suap hakim PTUN Medan yang disidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Pasalnya dugaan korupsi dana bantuan sosial dan hibah Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Sumut) yang ditangani korps Adhyaksa, berkaitan dengan perkara suap yang diduga melibatkan sejumlah petinggi Partai Nasional Demokrat (NasDem).

Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jam Pidsus) Kejagung, R Widyopramono menegaskan, bahwa pihaknya akan memanggil saksi-saksi untuk dimintai keterangan. Pun termasuk sejumlah pihak yang kini tengah didalami perannya dalam perkara suap hakim PTUN Medan.

“Insya Allah pihak yang terkait akan dimintakan kesaksian dan pertanggungjawaban secara faktual sesuai hukum acara pidana yang berlaku. Everything still going on.
Penyisiran yang komprehensif oleh tim penyidik Satgassus P3TPK,” ucap Widyo dalam pesan singkatnya kepada Aktual.com, Senin (28/9).

Seperti diberitakan sebelumnya, tersangka kasus suap hakim PTUN Medan, Otto Cornelis Kaligis membenarkan ihwal pertemuan di kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem, dengan Gubernur Sumatera Utara nonaktif Gatot Pujo Nugroho.

Kabarnya, pertemuan tersebut dihadiri pula oleh Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dan Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Rio Patrice Capella.

OC Kaligis mengklaim, pertemuan itu untuk mendamaikan Gatot dengan Wakil Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi. “Pertemuan itu bukan masalah politis, hanya mendamaikan saja karena saya Ketua Mahkamah (Partai Nasdem). Sama sekali tidak ada selebihnya,” ujar OC Kaligis di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (28/9).

Menurut bekas kuasa hukum Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho, Razman Arief Nasution, pertemuan di DPP Nasdem itu membicarakan terkait rencana pengajuan gugatan ke PTUN Medan.

Untuk mengetahui, apakah pertemuan tersebut berkaitan dengan kasus yang tengah menjerat OC Kaligis. KPK pun telah melakukan serangkaian kegiatan, khususnya memeriksa Sekjen Partai Nasdem.

Pelaksana Tugas (Plt) pimpinan KPK, Indriyanto Seno Adji mengatakan, pemeriksaan terhadap Patrice adalah untuk menelusuri apakah dia ikut berperan dalam kasus yan menjerat OC Kaligis maupun Gubernur Gatot.

“Tim masih melakukan pendalaman dan pengembangan kasus PTUN tersebut dan apakah ada keterkaitan kasus PTUN dengan saudara (Rio) Capella masih ditelusuri,” kata Indriyanto.

Selain Surya Paloh dan Rio Capella, pertemuan juga dihadiri Ketua DPW Nasdem Sumatera Utara, Tengku Erry Nuradi yang tak lain adalah wakil gubernur Sumatera Utara. Tersangka kasus suap hakim PTUN Medan Otto Cornelis Kaligis yang ketika itu masih menjabat sebagai ketua Mahkamah Partai NasDem turut hadir.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Nebby