Ilustrasi

Jakarta, Aktual.com-Kelompok milisi bersenjata menembaki iring-iringan dari Misi Dukungan PBB di jalan Pesisir Barat Tripoli, Libya.

“Iring-iringan PBB diserang hari ini saat melakukan perjalanan antara Surman ke Tripoli. Tidak ada korban jiwa atau luka,” sebut sebuah pernyataan dari PBB, seperti dikutip Reuters, Kamis (29/6).

Menurut Anggota Parlemen Zawiya, Abdallah Alafi, lima pria dan dua wanita pegawai PBB sempat ditahan tetapi kemudian dilepaskan untuk dipindahkan ke Tripoli.

Hingga kini belum jelas dari manakah asal kelompok bersenjata itu tersebut.

Seperti terlihat di media sosial menunjukkan jika kendaraan PBB tersebut berwarna putih, yang kerap dipakai Pegawai PBB di Libya, berhenti di tepi jalan, dengan roda depan rusak parah dan dua kaca jendela pecah.

Misi Dukungan PBB di Libya atau biasa disebut UNSMIL secara rutin melakukan kunjungan ke Tripoli.

Utusan diplomatik pun sering berkunjung, dan kabarnya Kedutaan Besar Italia dan Turki dibuka kembali di Tripoli awal tahun 2017.

Tetapi keamanan di dalam dan sekitar Ibukota Tripoli belum sepenuhnya pulih, ditandai dengan keberadaan kelompok bersenjata, yang berusaha mempertahankan kekuatan mereka sejak pemberontakan dukungan NATO menggulingkan Ptresiden Muammar Khaddafi pada 2011 lalu.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Bawaan Situs