Ilustrasi surat suara di TPS
Ilustrasi surat suara di TPS

Jakarta, Aktual.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Barat menghadapi masalah setelah menemukan ratusan surat suara rusak selama penyortiran dua hari untuk Pemilu 2024 di GOR Kebon Jeruk.

“Karena luntur tintanya, surat suara sobek,” ungkap Ketua KPU Jakarta Barat, Endang Istianti pada Kamis (4/1).

Dalam proses penyortiran tanggal 2-3 Januari 2024, petugas menemukan 146 surat suara yang rusak dari total 264.500 surat suara DPR RI.

“Dari 264.500, ‘reject’ (ditolak) 146 (surat suara),” tambah Endang.

Surat suara yang rusak akan disimpan hingga akhir penyortiran sebelum dimusnahkan.

“Disimpan, nanti di akhir akan dimusnahkan,” jelas Endang.

Meskipun demikian, hingga hari kedua penyortiran, belum ditemukan surat suara yang sudah dicoblos.

“Tidak ada,” tegas Endang.

Artikel ini ditulis oleh:

Firgi Erliansyah
Jalil