Ilustrasi Bandara Kualanamu

Jakarta, Aktual.com – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan harapannya agar tahun 2024 menjadi momentum pemulihan sektor penerbangan dapat mencapai 100 persen setelah dihantam pandemi COVID-19.

“Tahun ini, recovery yang kami capai sudah mencapai 83 persen. Tahun ini momen untuk bisa pulih penuh,” kata Direktur Angkutan Udara Kemenhub Putu Eka Cahyadi di Jakarta, Kamis(7/3).

Direktur Operasi PT Angkasa Pura I (Persero), Wahyudi, menargetkan AP I bisa melayani penumpang mencapai 78 juta orang pada 2024, naik 15 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Vice President Corporate Communication PT Angkasa Pura II (Persero), Cin Asmoro, mengungkapkan bahwa kondisi penumpang di bandara-bandara yang dikelola AP II hampir pulih 100 persen.

“Target ini merupakan refleksikan tingkat pemulihan atau recovery rate lebih dari 100 persen dari kondisi COVID di tahun 2019 itu sekitar 90,7 juta,” kata Cin.

Artikel ini ditulis oleh:

Firgi Erliansyah