Jakarta, Aktual.co — Ketua DPR RI Setya Novanto mengakui dirinya sempat dihubungi oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), satu jam sebelum diumumkannya sikap Presiden Jokowi terkait pembatalan pelantikan Kapolri.
Hal itu menyusul pernyataan Presiden Jokowi yang menunjuk Wakapolri Komjen Badrodin Haiti sebagai nama baru calon kapolri pengganti Komjen Budi Gunawan.
“Pak Jusuf Kalla sudah menghubungi kami (pimpinan) satu jam sebelum diumumkan,” kata Setya, di Depan Ruang Ketua DPR RI, Gedung DPR RI, Senayan, Rabu (18/2).
Kendati demikian, pimpinan DPR RI tentunya menghargai dan menghormati sikap presiden dalam mengambil keputusan terhadap kisruh berkaitan dengan pimpinan Tribrata satu.
“Selaku ketua DPR tentu menghargai dan menghormati presiden yang telah mengambil sikap membatalkan pengangkatan Komjen Budi Gunawan dan mencalonkan Komnjen Badrodin Haiti,”
“Namun sesuai mekanisme harus mendapatkan persetujuan DPR dalam waktu 20 hari kerja DPR,” tandasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang