Ketua Komisi XII DPR RI, Bambang Patijaya
Ketua Komisi XII DPR RI, Bambang Patijaya

Jakarta, Aktual.com Ketua Komisi XII DPR RI, Bambang Patijaya, menghadiri Indonesia Mining Summit 2024 yang diselenggarakan di Hotel Mulia, Jakarta, pada Rabu (4/12).

Acara tersebut juga dihadiri oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Bahlil Lahadalia, serta perwakilan perusahaan tambang BUMN dan swasta.

Dalam sambutannya, Bambang Patijaya menegaskan bahwa sektor pertambangan merupakan pilar penting bagi perekonomian Indonesia, dengan kontribusi hampir 98 persen dari total nilai investasi hilirisasi nasional.

“Investasi harus dan wajib hukumnya berkualitas dan berkelanjutan, tidak terputus hanya pada produk intermediate saja,” ujarnya.

Dia menekankan bahwa Komisi XII DPR RI akan terus berperan aktif dalam mendorong perumusan kebijakan hilirisasi, swasembada energi, transisi energi, serta penerapan prinsip ESG (Environmental, Social, and Governance).

Menurutnya, industri pertambangan adalah tulang punggung pendapatan negara, nilai ekspor, dan penyerapan tenaga kerja, sehingga sektor ini memegang peran vital dalam mencapai target pertumbuhan ekonomi sebesar 8 persen.

“Dengan sinergi antara pemerintah, legislatif, dan pelaku industri, kita dapat mewujudkan investasi yang tidak hanya menguntungkan secara ekonomi, tetapi juga berkelanjutan bagi lingkungan dan masyarakat,” tambah Bambang.

Indonesia Mining Summit 2024 diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat kolaborasi dan komitmen semua pihak dalam memajukan industri pertambangan yang berdaya saing global dan berkelanjutan.

Artikel ini ditulis oleh:

Sandi Setyawan