Jakarta, Aktual.com – Ketua MPR Zulkifli Hasan mendukung langkah pemerintah Indonesia dalam upaya mengakhiri krisis kemanusiaan yang menimpa etnis Rohingya di Rakhine State, Myanmar.
“Kami mendukung penuh langkah Presiden Joko Widodo dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi yang bekerja keras membantu saudara kita menghadapi tragedi kemanusiaan di Myanmar,” kata Zulkifli di Gedung Nusantara III Parlemen, Jakarta, Senin (4/9).
Zulkifli mengutuk keras tindakan kekerasan dan pembunuhan terhadap warga sipil Rohingya sehingga dibutuhkan tindakan nyata, yang salah satunya seperti dilakukan Presiden Jokowi.
Menurut dia, langkah yang dilakukan pemerintah Indonesia dalam mengupayakan perdamaian sudah dilakukan sehingga tinggal menunggu respon dunia internasional.
“Tinggal kita menunggu sikap dunia terhadap genosida dan tragedi kemanusiaan di wilayah tersebut yang menimpa perempuan serta anak-anak, lalu rumah mereka dibakar,” ujarnya.
Zulkifli yang juga merupakan Ketua Umum DPP PAN itu mengatakan apa yang dilakukan pemerintah Indonesia adalah sangat strategis karena menggalang dukungan dunia, seperti di PBB, ASEAN, dan Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) untuk menekan Myanmar agar menghentikan krisis kemanusiaan.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid