Meulaboh, aktual.com – Ketua Penggerak Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Aceh Barat, Evi Juwinda mengatakan akan memfokuskan promosi ekonomi kreatif milik masyarakat di daerah itu.
Hal ini dilakukan agar peningkatan ekonomi masyarakat di setiap desa, ke depan akan semakin lebih baik, berkembang dan memiliki daya saing untuk berkompetisi secara nasional.
“Selain memfokuskan mendampingi tugas suami, saya juga akan fokus pada kesejahteraan rakyat, khususnya kaum perempuan dan anak-anak,” kata Evi Juwinda didampingi Bupati Aceh Barat, Ramli MS, Kamis (2/1) di Meulaboh.
Menurutnya, kegiatan PKK merupakan salah satu tugas inti kaum perempuan di Aceh Barat, untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan keluarga.
Melalui organisasi tersebut, ia juga akan berupaya melahirkan program kerja yang dapat mempromosikan aneka hasil kerajinan tangan maupun hasil usaha mikro kecil menengah (UMKM).
Mengingat selama ini sangat banyak hasil karya masyarakat di Aceh Barat yang belum terpublikasi dengan baik.
Padahal, kata dia, semua potensi tersebut dapat mempromosikan daerah ini sebagai salah satu daerah penghasil aneka kerajinan tangan berkualitas tinggi, dan memiliki nilai jual di pasar nasional maupun di pasar internasional.
“Saya akan terus mendukung tugas suami untuk membalas jasa rakyat, dan mengembangkan potensi ekonomi masyarakat kecil di daerah,” tutur Evi Juwinda. (Eko Priyanto)
Artikel ini ditulis oleh:
Zaenal Arifin