Jakarta, Aktual com – Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia Erick Thohir menyambangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Senin (24/7). Dia datang didampingi oleh Wakil Ketua Panitia penyelenggara Asian Games Sjafrue Sjamsoeddin.
Erick dan Sjafrie diterima langsung oleh lima pimpinan KPK. Di dalam, mereka membahas soal pelaksanaan Asian Games 2018, serta keikutsertaan KPK dalam mengawasi pelaksanaan Asian Games baik dari sisi anggaran maupun administrasinya.
“Hari ini saya diterima lima pimpinan KPK. Ini juga bagian bagaimana pihak KPK bisa memonitor kegiatan yang ada di Asian Games,” kata Erick usai pertemuan.
Disampaikan Erick, dalam pertemuan beberapa jam tadi juga membahas rekomendasi dari Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan kepada INASGOC terkait penyelenggaraan Asian Games.
Erick yang merupakan salah satu pemegang saham klub raksasa Italia, Inter Milan, tak menampik soal potensi korupsi dalam pelaksanaan Asian Games. “(Dari BPKP) ada notulensinya. Apa yang harus diperbaiki, apa yang harus ditingkatkan, apa yang harus dijaga.”
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu