Jakarta, Aktual.com — Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti meminta Pemerintah dalam hal ini Kemenpora untuk memberikan kesempatan padanya memperbaiki sepakbola Indonesia. Sejak pertama menjabat sebagai Ketum, La Nyalla belum bekerja.

“Kasih saya kesempatan bekerja. Insya Allah saya akan buktikan. Kalau orang bilang saya keras, lho memang saya dari kecil kayak gini. Saya selaku Presiden PSSI belum bekerja apa-apa. Sekarang saatnya saya tunjukkan saya akan bekerja.,” demikian kata La Nyalla, kepada Aktual.com, di Kantor PSSI, Jakarta, Selasa (3/11).

Soal tuduhan ‘match fixing’, mafia wasit serta mafia-mafia lain yang dijadikan dasar Kemenpora mengeluarkan SK Pembekuan, dianggapnya tidak relevan.

“Saya baru menjabat, saya tidak tahu itu. Justru saya ingin tahu dan saya yang akan bantai itu ‘match fixing’, mafia wasit saya akan bantai,” tegasnya.

Terkait sanksi FIFA, La Nyalla menegaskan, FIFA akan membahas dan mempertimbangkan untuk mencabutnya jika Kemenpora sudah mencabut SK Pembekuan terhadap PSSI terlebih dahulu.

“Iya FIFA akan mencabut sanksinya setelah Kemenpora mencabut SK Pembekuan. Kalau seperti ini kita nggak bisa gerak,” keluhnya.

Artikel ini ditulis oleh: