Jakarta, Aktual.co —Sejumlah warga menyoroti dan meminta Pemerintah Kota Jakarta Utara agar tidak lamban menjalankan program pemangkasan pepohonan di beberapa ruas jalan raya di kawasan itu karena dikhawatirkan tumbang akibat angin kencang saat musim hujan.
“Pemerintah kota jangan lamban dan terkesan diam saja. Pemerintah terkait harus memperhatikan pohon-pohon yang dinilai rawan tumbang di pinggir jalan raya,” ujar M. Zaenal, salah seorang warga ketika ditemui di kawasan Sunter, Jakarta, Selasa (4/11).
Menurut dia, menjelang musim hujan seperti sekarang ini merupakan waktu tepat bagi dinas berwenang untuk memangkas pohon-pohon yang dianggap berbahaya dan rawan tumbang.
Hal senada dikatakan Mustafa, warga lainnya, yang berharap suku dinas terkait tidak menunggu adanya korban jiwa akibat pohon tumbang.
“Jangan meremehkan dan pemerintah harus bergerak cepat. Lakukan pemangkasan yang tepat agar tidak merugikan pengguna jalan,” kata pria yang bekerja di salah satu perusahaan swasta di kawasan Jakarta Utara itu.
Ia berpendapat, pepohonan yang sudah layak dipangkas di antaranya pohon yang tingginya melebihi 10 meter dan berdiameter lebih dari 50 meter.
“Tapi secara teknis, pasti suku dinas terkait sudah sangat paham dan mengerti, pohon seperti apa yang layak dipangkas,” katanya.
Nursyidin juga menyampaikan hal yang tidak jauh berbeda. Sebagai jalan yang sering dilewati dan padat kendaraan, kata dia, ranting-ranting pohon yang sudah terlampau menjulang sangat berbahaya karena rawan tumbang.
“Angin kencang terkadang tiba-tiba datang dan sangat besar kemungkinan pohon bisa tumbang,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid