Jakarta, Aktual.com — Kaukus Indonesia Hebat (KIH) meminta menteri Kabinet Kerja pemerintahan Joko Widodo – Jusuf Kalla rangkap jabaran. KIH mendesak Menko PMK Puan Maharani segera menyampaikan surat resmi pengunduran diri dari anggota DPR RI.
“Sejak awal, Presiden Jokowi sudah menginstruksikan yang jadi menteri tidak boleh rangkap jabatan. Itu harus mundur,” katanya Koordinator KIH, Syarif Hidayatullah, kepada Aktual.com, Rabu (9/9).
Bersama puluhan pengurus lainnya, KIH rencananya siang ini akan mempertanyakan keseriusan dan komitmen Puan Maharani dalam mengawal jalannya pemerintahan Jokowi. KIH mendatangi Kantor DPP PDIP di Diponegoro 58 Menteng Jakarta Pusat.
“Kita pertanyakan, kenapa Puan sampai hari ini belum mundur. Kalau Tjahjo (Mendagri) sama Pramono (Sekretaris Kabinet) sudah buat, cuman dari DPP belum,” tegas Syarif.
Dalam catatan KIH, dari beberapa partai pengusung dan pendukung pemerintahan Jokowi, hanya PDI Perjuangan yang belum menyelesaikan urusan administrasi ini. Ia menyinggung misalnya Partai NasDem dan PKB.
“Kami mendukung revolusi mental yang seharusnya ini diawali dari partai pendukung. Catatan kami yang belum selesai itu PDIP. Kapan akan di PAW, kita akan minta suratnya, kalau diproses buktinya apa,” demikian Syarif.
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang