Jakarta, Aktual.com — Kementerian Kelautan Perikanan (KKP) menebar ribuan benih ikan budidaya di Danau Tondano, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara guna pengembangan produksi perikanan danau tersebut.
“Sekitar 2.700 ekor berbagai jenis ikan air tawar ditebar di danau tersebut yang diharapkan dapat dikembangkan secara mandiri oleh masyarakat setempat,” kata Direktur Kesehatan Ikan dan Lingkungan Kementerian Dr Agus Priyono di Tondano, Jumat (11/3).
Agus mengatakan diharapkan dengan meningkatnya produksi perikanan, dapat berdampak pada tingkat kesejahteraan petani di sektor perikanan Minahasa.
“Danau Tondano berpotensi besar, diharapkan dengan bantuan benih ikan dapat menopang mata pencaharian masyarakat yang tinggal di sekitar Danau Tondano,” kata Agus.
Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow mengatakan Danau Tondano memiliki luas 6.728 Hektare dan berada dalam enam wilayah Kecamatan dengan 22 desa/kelurahan memiliki potensi budidaya untuk budidaya jaring apung sebanyak 12.000 dan hingga saat ini telah termanfaatkan 8.500 unit jaring.
Bupati mengatakan guna meningkatkan taraf hidup masyarakat perikanan di Minahasa masih membutuhkan topangan dari pemerintah pusat dan provinsi.
“Olehnya dalam mengatasi pembersihan eceng gondok yang masih ada di Danau Tondano ini, pemerintah dan masyarakat Minahasa tentu akan sangat terbantukan apabila mendapat bantuan hibah berupa alat berat eksavator bagi Pemkab Minahasa” kata Jantje.
Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow dan Wakil Bupati Ivan SJ Sarundajang menghadiri acara penaburan benih ikan di Danau Tondano oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey pada Jumat (11/3) di objek wisata Sumaru Endo Remboken, Kabupaten Minahasa.
Kegiatan yang turut dihadiri oleh Wakil Gubernur Steven Kandouw dan dr Ny Kartika Devi Tanos, Anggota Komisi IV DPR RI Mindo Sianipar dan Ny Pricillia Sianipar-Rondo, Staf Ahli Menteri Kelautan dan Perikanan Saud Hutagalung, Direktur Perbenihan Syarifudin.
Juga Ketua DPRD Minahasa James Rawung, Sekdakab Minahasa Jeffry Korengkeng, Kaban Kesbangpol Sulut Edwin Silangen, Kadis Kelautan dan Perikanan Sulut Ronald Sorongan, Plt Kadis Perikanan dan Kelautan Minahasa Dr SW Siagian, Kaban BP4K Suhban Torar, Kadis Kehutanan Wenny Talumewo, Kabag Humas dan Protokol Agustivo Tumundo, Camat Remboken Arthur Palilingan, para undangan dan masyarakat kelompok nelayan di Minahasa.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara
Arbie Marwan