Sampit, Aktual.com – Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur dipilih menjadi tempat momen bersejarah yakni syukuran perdana kemenangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah H Sugianto-Habib H Said Ismail.

“Syukuran pertama di Sampit karena di sini luar biasa. Masyarakat Kotim hebat karena memilih pemimpin yang cerdas dan punya masa depan,” kata H Ruslan AS yang merupakan paman Sugianto saat syukuran di Sohib Center, Minggu (31/1).

Sugianto dan Habib Ismail belum bisa hadir dalam acara syukuran ini karena sedang berada di Jakarta. Namun kehadiran Ruslan dinilai sudah mewakili karena pengusaha asal Pangkalan Bun Kabupaten Kotawaringin Barat ini merupakan salah satu tokoh kuat Sugianto.

Tampak hadir Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera Kalimantan Tengah Heru Hidayat, Ketua DPD Partai Golkar Kotim HM Thamrin Noor, Ketua DPC PAN Kotim Muhammad Shaleh, Ketua DPC Gerindra Kotim Ary Dewar dan tokoh lainnya. Selain itu, puluhan koordinator relawan dari berbagai kecamatan juga hadir dalam acara tersebut.

Kotim mendapat perhatian khusus karena kabupaten ini memiliki jumlah pemilih terbesar di Kalimantan Tengah. Yang menggembirakan tim, di Kotim menang 60 persen lebih, dan ini kontribusi cukup besar terhadap kemenangan Sohib secara umum di Kalimantan Tengah.

Padahal, daerah ini merupakan basis PDIP yang merupakan partai pengusung pasangan calon saingan Sohib yaitu Willy Midle Yoseph – HM Wahyudi Kaspul Anwar atau Wibawa.

“Walaupun kita menang, saya meminta kita jangan euforia. Kita tetap mengawal rekapitulasi penghitungan suara hingga tuntas sampai pelantikan nanti. Selanjutnya kita kawal pemerintahan mereka. Kalau ada yang salah, kita luruskan,” ajak Ruslan.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara