Jakarta, aktual.com – Ketua Umum DPP KNPI Muhammad Rifai Darus mengingatkan agar Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nachrawi untuk hadir dalam acara penutupan Kongres Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI).

Hal itu disampaikan Ketua Umum DPP KNPI Muhammad Rifai Darus terkait adanya surat instruksi yang dikeluarkan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) kepada Menpora agar hadir dalam acara penutupan KNPI.

“Jadi ada instruksi surat dari Wapres kepada Menpora untuk menutup kongres, saya kira ini bentuk perhatian pemerintah yang luar biasa,”kata Rifai dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Jumat (21/12).

Dikatakan dia, memang sempat terjadi keriuhan oleh para pemuda yang tergabung dari sejumlah organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) dalam acara kongres, lantaran kecewa dengan ketidakhadiran Menpora selaku pemimpin KNPI.

“Memang muncul kekecewaan pemuda di ranah kongres dengan janji Menpora kemarin (yang akan hadir di acara Kongres,red) , justru membuat suasana menjadi ramai sekali. Sebab itu, sepatutnya beliau saya raya harus hadir di akhir kongres atau sebelum penutupan nanti,” ujarnya.

Menurut dia, dalam acara Kongres yang diadakan ini hanya sebagai jalan pembuka, agar teman-teman pemuda dari seluruh Indonesia berjumpa langsung dengan Menpora.

“Teman-teman yang hadir di seluruh Indonesia ini kangen ingin bertemu dengan Menpora sebagai pimpinannya. Dan KNPI kan hanya membuka ruang, kita juga sedih dan paham apa yang terjadi dilingkungan Kemenpora saat ini,” sebut Rifai

“Tetapi ya kita harapkan dapat di lalui dengan baik. Krna itu kaitannya bersama-sama bersinergi membangun opini publik yang baik, tidak kemudian justru di bully dan mendapat hoax,” pungkasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang