Anggota DPR Fraksi PAN Saleh Partaonan Daulay

Jakarta, Aktual.com – Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Saleh Partaonan Daulay meminta kepada produsen produk kental manis yang sebelumnya dikenal umum sebagai Susu Kental Manis (SKM) agar memberikan keterangan sejelas-jelasnya mengenai kandungan yang ada dalam produk tersebut.

Saleh mengatakan peredaran produk kental manis sebaiknya dihentikan sementara apabila produsen belum memberikan keterangan yang sebenar-benarnya.

“Sebelum ada kejelasan soal produk tersebut, sebaiknya penjualannya dihentikan sementara. Sebab, pada kemasan itu secara eksplisit masih tertulis SKM. Kalau memang tidak mengandung susu seperti temuan BPOM, tentu tidak layak dipasarkan dengan label seperti itu,” kata Saleh, Kamis (5/7).

Sebelumnya, Kementerian Kesehatan telah menginformasikan kepada BPOM selaku pengawas izin edar untuk lebih memperhatikan produk kental manis agar tidak dikategorikan sebagai produk susu bernutrisi untuk menambah asupan gizi.

Saleh yang merupakan Politisi PAN tersebut mengatakan produk kental manis yang dipasarkan oleh produsen harus jelas nutrisinya.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid