Jakarta, Aktual.co — Ketua Komisi X DPR RI, Teuku Rifky Harsya mengatakan bahwa Tim Sembilan yang dibentuk Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), tidak berguna.
Hal itu disampaikan saat mengahadiri undangan Kongres Tahunan (KT) PSSI 2015, Minggu (4/1). Menurutnya, tim khusus pemantau kinerja PSSI yang dibentuk hanya menghambur-hamburkan anggaran negara.
“Anggarannya Rp2 miliar. Lebih baik uangnya diberikan untuk mendukung program PSSI. Saya rasa itu buang-buang duit saja,” ujar Rifky.
Dia menambahkan, akan lebih baik kemenpora memberdayakan aparaturnya yang ditugaskan untuk melakukan pembinaan olahraga. “Kalau sifatnya mengawasi dan berkomunikasi kan sudah ada orang-orang Kemenpora yang punya tugas itu,” kata dia.
Politisi Partai Demokrat (PD) itu pun memberikan apresiasi kepada PSSI karena dianggap mandiri dari sisi keuangan dan tidak bergantung kepada lembaga apapun.
Artikel ini ditulis oleh: