Jakarta, Aktual.com — Senin (28/03) malam, suguhan menarik telah disajikan oleh salah satu stasiun televisi swasta Trans TV. Tepat di pelataran halaman Transmedia, sukses menggelar acara konser musik bertajuk, ‘Konser Musik Nasional’.
Acara tersebut menjadi spektakuler setelah Trans TV kembali menghadirkan berbagai musisi Tanah air dari era 70-an hingga sekarang. Adapun musisi yang hadir di antaranya, Koes Plus, Titiek Puspa, Elvy Sukaesih, Sheila Majid, RAN, Rossa, Andien, Cakra Khan, Isyana Sarasvati, D’Masiv, Kahitna, German Dimitriev, Wali, Yura Yunita, Armada, Trio Lestari, dan Biang Kerok Band.
Menariknya, band yang namanya sudah melegenda yaitu Koes plus juga hadir membawakan lagu di antaranya ‘Bujangan’ dan ‘Diana’. Disampaikan oleh Yon Koeswoyo yang merupakan vokalis dari band Koes plus, bahwa Koes plus merupakan band nasionalis.
“Ya, ini berkaitan dengan Hari Musik Nasional, jadi, band Koes plus itu nasionalis, cinta Tanah Airnya, kagum Tanah Airnya, cinta lautnya, kagum Tanah Airnya, sehingga tak sedikit lagu-lagu bertema Nusantara yang kami nyanyikan seperti Nusantara 1 sampai 14,” kata Om Yon, kepada Aktual.com, usai ‘Konser Musik Nasional’ di Transmedia, Jakarta.
Yon melanjutkan, bahwa secara tidak langsung Koes plus lebih mencintai seni dan budaya Indonesia.
Mengingat hari musik Indonesia, yang mana industri musik pun berkembang, Yon pun berkomentar bahwa Koes plus memiliki karakter dan tidak dapat ditiru.
“Musik-musik Indonesia biarlah berkembang seleranya menurut perasaanya, tapi kalau seperti Koes plus yang memiliki karakter, punya jiwa nasionalis, susah. Koes plus tidak boleh ditiru. Lagu Nusantara 1-14, mengagungkan Nusantara itu nggak akan ditiru,” terang Yon menambahkan.
Artikel ini ditulis oleh: