Uji Coba Rudal Korut

Korsel, Aktual.com – Amerika Serikat akan membayar biaya sistem anti rudal THAAD. Pernyataan itu dikeluarkan Korea Selatan setelah Presiden Donald Trump mengatakan bahwa sistem THAAD akan dibayar oleh Korea Selatan sebesar Rp 13,3 triliun.

Dilansir dari Reuters, Senin (1/5), pejabat Korea Selatan menegaskan menurut perjanjian bilateral biaya sistem rudal tersebut ditanggung oleh AS.

“Sejalan dengan harapan publik AS terkait pembagian biaya pertahanan dengan sekutu, pernyataan tersebut disampailan oleh Presiden Trump melalui penasihat keamanan nasional HR McMaster melalui saluran telepon,” ujar pihak istana presiden Korsel.

Rencananya pada minggu ini lokasi unsur utama sistem anti rudal THAAD akan dipindahkan ke Seonjgu, Selatan Korea Selatan. Tujuan dari sistem anti rudal ink disebut-sebut sebagai sistem pertahanan terhadap rudal balistik Korut.
(Agustina Permatasari)

Artikel ini ditulis oleh: