Jakarta, Aktual.com – Korea Utara dilaporkan telah menguji coba mesin roket untuk menembakkan rudal balistik antar benua (ICBM). Diduga, negara komunis itu berambisi memiliki rudal balistik antar benua yang bisa menghancurkan Amerika Serikat.

Laporan ini disampaikan oleh pejabat Amerika Serikat.

Dilansir dari Fox News, Jumat (23/6), pejabat AS mengatakan tes mesin roket Korut diduga dilakukan pada hari Rabu (21/6) di Stasiun Peluncuran Satelit Sohae dan apabila Korut berhasil, maka AS berada dalam bahaya.

Hal ini dibenarkan oleh rezim Kim Jong un melalui medianya yang mengisyaratkan bahwa mereka akan menguji ICBM dalam waktu dekat.

Diketahui, rudal ICBM mampu menempuh jarak 3.400 mil, tetapi rencananya ICBM milik Pyongyang ini dirancang mencapai 6.200 mil dan sejauh ini, Pyongyang telah melakukan uji coba rudal jarak pendek dan menengah.

Kendati selalu diremehkan oleh para ahli barat, Korut melalui medianya mengklaim bahwa Pyongyang akan menguji coba ICBM dalam waktu dekat.
Penulis Agustina Permatasari

Artikel ini ditulis oleh: