Surabaya, Aktual.com – Sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Komunitas Warung Tegal (Kowarteg) Indonesia melanjutkan kegiatan positif dan menebarkan manfaat kepada masyarakat.
Kali ini mereka mengadakan kegiatan berbagi ceria dan menyasar ibu-ibu yang ada di RT 06, RW 07 Kelurahan Pacar Kembang, Kecamatan Tambak Sari, Surabaya, Jawa Timur.
Noehrozi selaku Koordinator Kowarteg Indonesia mengatakan dalam kegiatan itu mereka menggelar senam bersama dengan ibu-ibu dan milenial.
Dia mengaku sengaja mengadakan senam bersama untuk menyosialisasikan gaya hidup yang sehat.
“Kami juga terinspirasi dari sosok Ganjar Pranowo yang memang aktif dalam berolahraga di tengah kesibukannya,” ujar dia dalam siaran persnya, Sabtu (9/9).
Menurut dia, kehadiran Kowarteg Indonesia mendapat sambutan yang positif dari masyarakat sekitar.
“Hal ini terbukti dari tingginya animo dan semangat peserta yang mencapai 70 orang,” kata dia.
Pada kesempatan itu, sukarelawan Ganjar tidak hanya mengadakan senam bersama. Mereka juga membagikan sejumlah bingkisan kepada para peserta.
“Semoga dengan kegiatan ini bisa memberikan manfaat nyata kepada warga yang ada dan hadir langsung,” kata dia.
Fajarwati, salah satu ibu-ibu yang ikut terlibat dalam senam bersama itu mengaku senang dengan kehadiran Kowarteg Indonesia.
“Senam bersama ini tentu sangat bermanfaat bagi kami untuk tetap bisa menjaga kebugaran tubuh, semoga ke depan bisa lebih masif lagi,” ujar dia.
Artikel ini ditulis oleh: