Ali Fahmi dalam dakwaan disebut sebagai orang yang pertama mengenalkan Fahmi dalam pengadaan proyek “satelite monitoring”. Ali adalah staf khusus kepala Bakamla Arie Soedewo, Ali yang juga politisi PDI-P itu menjadi narasumber bidang perencanaan anggaran dan bertemu Fahmi pada Maret 2016.
Pada saat itu, Ali Fahmi menawarkan kepada Fahmi untuk “main proyek” di Bakamla dan jika bersedia maka Fahmi Darmawansyah harus memberikan “fee” sebesar 15 persen dari nilai pengadaan. Ali Fahmi lalu memberitahukan pengadaan “monitoring satellite” awalnya senilai Rp400 miliar dan Ali meminta uang muka 6 persen dari nilai anggaran tersebut.
Ant
Artikel ini ditulis oleh:
Antara