Jakarta, Aktual.com – Tersangka kasus dugaan korupsi proyek KTP-E Setya Novanto dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk dilakukan pemindaian computerized tomography scanner atau CT Scan, Jumat (17/11).
Ketua DPR, itu diboyong ke RSCM setelah sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Medika Permata Hijau, sejak Kamis 16 November kemarin.
Jubir KPK, Febri Diansyah menjelaskan, CT Scan ini dilakukan setelah tim dokter memeriksa kondisi kesehatan Novanto yang dikabarkan mengalami kecelakaan di Jalan Permata Berlian, Jakarta Selatan, Kamis malam.
Kecelakaan ini terjadi saat tim penyidik KPK memburu Novanto yang tak kunjung menyerahkan diri.
“Setelah dilakukan pengecekan sejumlah kondisi kesehatan tersangka SN (Setya Novanto), siang ini untuk kebutuhan tindakan lebih lanjut seperti CT Scan maka yang bersangkutan dibawa ke RSCM,” kata Febri melalui pesan singkat, Jumat (17/11).
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid