Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari saat menyampaikan keterangan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (29/11/2023). (ANTARA/Andi Firdaus)

Jakarta, aktual.com – KPU berencana menyelenggarakan debat pertama antara calon presiden dan calon wakil presiden pada tanggal 12 Desember 2023. Debat tersebut dijadwalkan akan berlangsung di kantor KPU RI yang terletak di Menteng, Jakarta Pusat.

“Iya benar rencananya demikian,” kata Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari kepada wartawan, Jumat (1/12).

Debat perdana dijadwalkan akan dimulai pada pukul 19.00 WIB, dan KPU berencana menyelenggarakan total lima debat dalam rangkaian debat capres-cawapres.

Berikut adalah jadwal terbaru debat capres-cawapres yang diselenggarakan oleh KPU:

1. Selasa, 12 Desember 2023
2. Jumat, 22 Desember 2023
3. Minggu, 7 Januari 2024
4. Minggu, 21 Januari 2024
5. Minggu, 4 Februari 2024

Tema-tema debat capres-cawapres 2024 meliputi:

– Debat pertama: Hukum, HAM, Pemerintahan, Pemberantasan Korupsi, dan Penguatan Demokrasi.
– Debat kedua: Pertahanan, Keamanan, Geo Politik, dan Hubungan Internasional.
– Debat ketiga: Ekonomi (Kerakyatan dan Digital), Kesejahteraan Sosial, Investasi, Perdagangan, Pangan, Pajak (Digital), Keuangan, Pengelolaan APBN dan APBD, Infrastruktur.
– Debat keempat: Energi, SDA, SMN, Pangan, Pajak Karbon, Lingkungan Hidup, dan Agraria, dan Masyarakat Adat.
– Debat kelima: Teknologi Informasi, Peningkatan Pelayanan Publik, Hoaks, Intoleransi, Pendidikan, Kesehatan (Post-COVID Society), dan Ketenagakerjaan.

Artikel ini ditulis oleh:

Rizky Zulkarnain