Jakarta, Aktual.co — Tak hanya tren fashion, musik atau film yang akan meluncurkan genre terbarunya, serta akan muncul di tahun 2015. Namun, juga ada makanan (kuliner) yang akan rilis di tahun 2015 ini. Dan, berikut kami sajikan daftarnya kepada Anda.
Kuliner lokal
91 persen pelanggan lebih tertarik pada makanan lokal, dan 64 persen konsumen lebih mungkin untuk mengunjungi sebuah restoran yang menawarkan makanan yang diproduksi secara lokal. Seperti steak-steak, minuman, hingga makanan penutup, yang banyak dicampurkan dengan bahan segar lainnya.
Dessert
Semakin hari, hidangan penutup (dessert) semakin menarik dengan olahan yang sangat melezatkan. Dengan banyak campuran hingga pencampuran es krim yang sempurna membuat dessert semakin banyak diminati
Asian food
Makanan Asia (Asian food) juga akan menduduki makanan yang paling diminati di tahun 2015. Seperti seafood, dan campuran sayur mayur lainnya dengan bahan-bahan alami.
Exotic food
Makanan eksotis (Exotic food) berempah yang banyak dijumpai di negara Asia maupun Amerika Latin. Makanan tersebut mengombinasikan antara rasa pedas, manis, asin, asam, tanpa didominasi rasa tertentu. Semua rasa ada di dalamnya.
Artikel ini ditulis oleh:

















