Jakarta, Aktual.com — Kementerian Kordinator Politik Hukum dan Keamanan menggelar pertemuan yang dilakukan dengan para pimpinan partai politik, di Hotel Borobudur, Lapangan Banteng, pada pukul 13.0.0 WIB siang ini.
Apakah pertemuan ini ada kaitannya dengan wacana reshuffle jilid II dalam satu tahun pemerintahan Jokowi-JK nanti?.
Menanggapi itu, MenKo Polhukam Luhut Binsar Panjaitan mengatakan jika pertemuan itu hanya untuk mempererat silaturahmi.
“Saya kan Menkopolhukam saya harus berkomunikasi dengan partai politik menjelaskan berbagai macam aspek yang dibawah koordinasi saya. Sehingga dengan demikian komunikasi dengan partai politik itu juga bisa dilakukan dengan baik,” kata Luhut, di Gedung DPR RI, Senayan, Jumat (16/10).
Lebih lanjut, ketika ditanyakan bagaimana dengan posisi Partai Golkar dan PPP dalam kondisi kedua partai itu yang tengah bernasib dualisme pada kepengurusannya?. Namun, mantan Kepala Staf Kepresidenan itu enggan menjelaskan.
“Nanti kita lihat saja (siapa yang datang),” sebut dia singkat.
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang
Nebby