Jakarta, Aktual.com — Wakil Presiden Jusuf Kalla bertolak ke Padang, Sumatera Barat, untuk kunjungan kerja ke Perguruan Adabiah dan Masjid Raya Sumatera Barat pada Minggu (23/8).
Rombongan yang turut mendampingi kunjungan kerja Wapres adalah Ibu Mufidah Kalla, Ketua DPD RI Irman Gusman, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Yuddy Chrisnandi serta mantan Kepala Bappenas Andrinof Chaniago.
Rombongan dijadwalkan berangkat dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma pukul 07.30 WIB untuk menuju Bandara Internasional Minangkabau Padang. Setibanya di Padang, Wapres dijadwalkan menghadiri Pustaka Sejarah Perjuangan Bangsa dalam rangka 100 Tahun Perguruan Adabiah Padang serta meresmikan Monumen Syekh Dr. Haji Abdullah Ahmad.
Selanjutnya Wapres selaku Ketua Dewan Masjid Indonesia juga akan bersilaturahmi dengan masyarakat di Masjid Raya Sumatera Barat. Bersama dengan Penjabat Gubernur Sumatera Barat Reydonnizar Moenek, Wapres direncanakan berkunjung ke PT Semen Padang sekaligus untuk menanam pohon indarung.
Kunjungan kerja tersebut berlangsung selama satu hari dan Wapres dijadwalkan tiba kembali di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma pukul 16.45 WIB.
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu