Jakarta, Aktual.com — Indonesia berhasil meloloskan lima wakilnya ke Semifinal Kejuaraan Dunia Wushu 2015 di Jakarta. Di nomor pertarungan (sanda), lima atlet tuan rumah berhasil meraih peluang merebut medali.
Junita lebih dulu memastikan tempat di babak empat besar setelah menang 2-1 atas pewushu Mesir, Mayada Elzawawy, di nomor perorangan putri 48 kilogram.
Prestasi Junita diikuti rekan-rekannya yang turun pada nomor 60 kg atas nama Moria Manalu, Yosef Fau Neonnub (48 kg), Gunawan (52 kg), dan Yusuf Widiyanto (56kg).
“Apa yang selama ini saya kerjakan, berlatih akhirnya bisa diterapkan di lapangan. Saya bisa mengeluarkan semua kemampuan saya dan sudah berusaha maksimal. Saya pikir saya masih punya harapan,” kata Junita, usai tanding, kepada wartawan, di Jakarta.
Junita dijadwalkan akan berebut medali di babak semifinal menghadapi atlet Vietnam, Luan Thi Hoang. Sebelumnya, Luan Thi Hoang, menang 2-0 atas wakil India, Puja Tomar, di babak perempat final.
“Sama seperti melawan Mesir, santai saja mainnya. Jangan sampai terbawa suasana. Harus antisipasi dan atur jarak saya dengan jarak dia,” ungkap dara berusia 24 tahun ini.
Salah satu pelatih sanda, Maruli Sinaga, mengatakan Indonesia masih memiliki peluang untuk rebut medali di nomor ini.
“Di luar Tiongkok, peluang Indonesia sampai saat ini masih besar. Beberapa atlet kita akan menghadapi Vietnam dan Iran, tentu kami akan cari kelemahannya. Yang jelas kami minta dukungan dan doa masyarakat,” kata Maruli.
Sementara itu, di nomor nangun (toya), Indonesia berhasil menambah satu medali perunggu lewat Harris Horatius. Harris, Peraih medali emas SEA Games 2015 ini, menjadi terbaik ketiga setelah memperoleh nilai 9,61. Dia kalah dari pewushu asal Makau. Jun Hua Huang, yang memperoleh hasil tertinggi yaitu 9,66 dan Yongmun Lee (Korea) yang meraih medali perak dengan skor 9,62.
“Puji syukur dengan apa yang saya dapatkan hari ini. Ini Kejuaraan Dunia pertama, tapi saya bisa langsung mendapat medali perunggu. Itu luar biasa,” kata Harris usai pengalungan medali.
Berikut daftar perolehan medali Kejuaraan Dunia Wushu 2015 di Jakarta. (Emas, Perak, Perunggu).
Tiongkok 6-0-0
Hong Kong 3-3-1
Indonesia 3-0-3
Malaysia 2-1-4
Rusia 2-1-1
Makau 1-2-0
Singapura 1-0-2
Mesir 1-0-1
Australia 1-0-0
Brasil 1-0-0
Jepang 0-4-1
Korea 0-2-2
Amerika 0-2-0
Vietnam 0-1-2
Turki 0-1-1
Taiwan 0-1-1
Iran 0-1-0
Artikel ini ditulis oleh: